Menggunakan popok setiap hari dapat membuat si kecil mengalami iritasi pada kulitnya, berupa bercak kemerahan atau sering disebut ruam. Dengan beli Sensi popok Anda dapat mengurangi hal tersebut, karena popok Sensi dibuat dengan bahan lembut sehingga dapat mengurangi efek iritasi pada kulit bayi.
Namun, selain membeli produk yang sesuai, Anda juga perlu tahu bagaimana cara mengatasi ruam atau iritasi pada anak ini. Dengan demikian, risiko si kecil mengalami iritasi makin kecil sehingga tetap nyaman walau memakai popok sepanjang hari.
Cara Atasi Iritasi Popok
Masalah kulit yaitu iritasi atau ruam popok sebenarnya dapat diatasi dengan berbagai cara alami dan menggunakan beberapa produk bayi yang sudah ada di rumah. Berikut beberapa cara yang dapat Anda lakukan:
-
Ganti Popok Setiap 3-4 Jam
Cara pertama agar anak tidak mengalami ruam popok adalah dengan mengganti popok secara berkala, bisa 3 atau 4 jam sekali. Anda juga dapat mengkombinasikan penggunaan popok sekali pakai dan popok kain apabila pengeluaran untuk popok sekali pakai terlalu besar.
Selain penggantian berkala, juga harus segera mengganti popok setelah si kecil pup sebab urin yang bergesekan terlalu lama dengan kulit dapat menjadi penyebab iritasi pada kulit dan membuat anak tidak sehat.
-
Pilih Produk yang Sesuai
Anda harus mencari produk popok sekali pakai yang benar-benar sesuai untuk si kecil, baik dari segi bahan maupun ukurannya. Jangan menggunakan ukuran terlalu kecil atau besar untuk si kecil karena bisa menimbulkan ruam. Apabila anak alergi terhadap pewarna pada popok sebaiknya pilih yang berwarna putih polos.
Agar lebih meyakinkan, beli Sensi popok sekali pakai yang mudah digunakan dan terbuat dari bahan alami dengan bahan lembut sehingga minim menyebabkan iritasi pada kulit sensitif si kecil.
-
Bilas Pantat Bayi Memakai Air Hangat
Sebaiknya gunakan air hangat untuk membilas pantat bayi, bisa menggunakan bola kapas yang dibasahi agar si kecil tidak kaget dengan suhu air. Dapat juga menambahkan minyak untuk membersihkan pantat bayi, tapi pastikan dahulu si kecil tidak alergi.
-
Kurangi Penggunaan Bedak Bayi
Pada bagian selangkangan sebaiknya tidak menggunakan bedak bayi karena bisa menimbulkan lembab pada area tersebut dan membuat timbulnya iritasi. Anda bisa menggunakan baby oil untuk daerah tersebut sebagai pencegah iritasi.
-
Gunakan Salep untuk Meredakan Ruam Popok
Jika si kecil sudah mengalami iritasi, sebaiknya hentikan penggunaan popok sekali pakai dan oleskan salep untuk mengobatinya. Salep dengan kandungan zinc oxide atau petroleum jelly bisa Anda gunakan.
Permasalahan ruam popok memang sangat umum terjadi, tapi jangan dibiarkan berkepanjangan karena akan sangat mengganggu si kecil. Beli Sensi popok sekali pakai untuk meminimalkan risiko ruam popok. Anda bisa membelinya di toko online perlengkapan bayi atau marketplace terpercaya.